HUKUM CINTA



HUKUM CINTA


 Alam semesta ini diatur oleh hukum-hukum alam. Kita dapat terbang dalam sebuah pesawat udara karena penerbangan bekerja sesuai dengan hukum-hukum alam. Hukum fisika tidak berubah supaya kita bisa terbang, tetapi kitalah yang menemukan cara untuk bertindak sesuai dengan hokum alam dan dengan cara itulah kita bisa terbang. Sama seperti hukum-hukum fisika yang mengatur penerbangan, listrik, dan gravitasi, ada pula hokum yang mengatur cinta. Untuk memanfaatkan kekuatan positif cinta dan mengubah hidup kita, kita harus memahami hukumnya, dan hokum paling ampuh di alam semesta ini adalah hukum tarik-menarik! Mulai dari yang terbesar hingga yang terkecil-hukum tarik-menarik inilah yang menahan bintang-bintang tetap pada posisinya di semesta raya ini dan yang membentuk setiap atom dan molekul. Gaya tarik-menarik matahari membuat planet-planet menetap di tata surya kita, menjaga semuanya agar tidak terlontar dari alam raya. Gaya tarik-menarik gravitasi membuat kita dan semua orang, hewan, tanaman, mineral tetap di bumi ini. Gaya tarik-menarik dapat dilihat di seluruh alam mulai dari setangkai bunga yang menarik kumbang, atau sebiji benih yang menarik nutrisi dari tanah, hingga ke makhluk hidup yang tertarik pada spesiesnya masing-masing. Gaya tarik-menarik bekerja pada seluruh hewan di bumi, ikan di laut, burung-burung di udara, membuat mereka beranak-pinak dan membentuk gerombolan, kumpulan, dan kawanan. Gaya tarik-menarik mempertahankan sel-sel di dalam tubuh kita, materi bangunan rumah, dan perabotan yang kita duduki, dan mempertahankan mobil tetap berada di jalan raya dan air tetap berada di dalam gelas. Setiap benda yang kita gunakan dipertahankan oleh gaya tarik-menarik. Gaya tarik-menarik adalah kekuatan yang menarik satu orang dengan yang orang lainya. Kekuatan ini menarik orang-orang untuk membentuk kota, bangsa, kelompok, club,dan komunitas tempat mereka berbagi ketertarikan. Itulah kekuatan yang menarik seseorang ke bidang sains dan orang lain ke urusan masak-memasak:kekuatan yang menarik terhadap olahraga atau berbagai gaya music, kepada hewan, dan jenis peliharaan tertentu. Gaya tarik-menarik adalah kekuatan yang menarik kita pada benda-benda dan tempat favorit, dan kekuatan ini yang menarik kita ke tamen-teman dan orang-orang yang kita cintai

baca juga artikel motivasi sebelumnya HIDUP INI SEDERHANA

Author

Written by Admin

Aliquam molestie ligula vitae nunc lobortis dictum varius tellus porttitor. Suspendisse vehicula diam a ligula malesuada a pellentesque turpis facilisis. Vestibulum a urna elit. Nulla bibendum dolor suscipit tortor euismod eu laoreet odio facilisis.

2 komentar: